Contraflow di Tol Jakarta-Cikampek Diperpanjang hingga KM 70
(Doc-Bekasi 24 Jam)
Jakarta, bukaberita.co.id – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) memperpanjang penerapan skema contraflow atau lawan arah di Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek. Pengambilan langkah ini karena volume lalu lintas kendaraan menuju Cikampek terpantau meningkat.
Aturan ini semula berlaku dari KM 55 hingga KM 65. Namun, kini meluas menjadi dari KM 47 hingga KM 70. Kebijakan ini mulai berlaku pada pukul 09.45 WIB berdasarkan keputusan kepolisian.
Selain itu, Jasamarga juga kembali membuka pintu masuk contraflow di KM 55 pada pukul 11.31 WIB. Sebelumnya, sempat ada penutupan pintu masuk pada pukul 09.54 WIB.
Dengan perpanjangan contraflow ini, harapannya arus lalu lintas di ruas Tol Jakarta-Cikampek menuju Cikampek menjadi lebih lancar. Terutama menjelang puncak arus mudik yang sering terjadi lonjakan pengendara.
Vice President Corporate Secretary & Legal PT JTT, Ria Marlinda Paallo, mengimbau pengguna jalan Tol Trans Jawa untuk selalu mengutamakan keselamatan. Selain itu, penting untuk mempersiapkan diri sebelum berkendara di jalan tol.
“Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, memastikan kecukupan daya, BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan,” imbaunya. (Red).