Minggu, April 20, 2025
BerandaDAERAHWaspada Banjir Rob saat Libur Lebaran, BNPB Siapkan Antisipasi di Jakarta

Waspada Banjir Rob saat Libur Lebaran, BNPB Siapkan Antisipasi di Jakarta

(Doc-Jakarta Utara Info)

Jakarta, bukaberita.co.id – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengeluarkan peringatan penting terkait potensi ancaman banjir pesisir atau rob. Menurut perkiraan, banjir tersebut akan melanda wilayah Jakarta selama periode libur Lebaran, mulai dari 28 Maret hingga 1 April 2025. Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto, menyampaikan informasi tersebut di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, pada Kamis (27/3/2025).

“Ada ancaman banjir rob mulai tanggal 28 Maret sampai 1 April,” imbaunya. Meskipun demikian, ia menambahkan bahwa menurut prediksi, wilayah Jakarta hanya akan mengalami hujan ringan dalam periode tersebut.

Menanggapi potensi ancaman ini, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, telah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi untuk meminimalisir dampak cuaca ekstrem selama libur Lebaran. BNBP yang bekerjasama dengan Pemprov DKI Jakarta, terus memantau situasi dan mempersiapkan langkah-langkah penanggulangan jika banjir rob benar-benar terjadi.

Selain Jakarta, BNPB juga menyoroti potensi cuaca ekstrem di Jawa Barat. Wilayah ini akan mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada 28 Maret, yang bertepatan dengan puncak arus mudik Lebaran. Untuk mengantisipasi dampak hujan lebat, BNPB bekerja sama dengan Pemprov Jawa Barat akan melaksanakan rekayasa cuaca atau Operasi Modifikasi Cuaca (OMC).

“Itu titik puncak arus mudik, gitu ya,” ujarnya.

BNPB mengimbau kepada seluruh masyarakat, terutama yang berada di wilayah pesisir Jakarta dan Jawa Barat, untuk meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, masyarakat harap untuk terus mengikuti informasi serta arahan dari pihak berwenang. (Red).

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments