Sabtu, April 19, 2025
BerandaHUKRIMTerjerat Kasus Narkoba, Kapolres Ngada Diperiksa Propam

Terjerat Kasus Narkoba, Kapolres Ngada Diperiksa Propam

(Doc-Jateng Updates)

Ngada, bukaberita.co.id – AKBP Fajar Widyadharma Lukman, Kapolres Ngada, akan tergantikan jabatannya setelah positif menggunakan narkotikan jenis sabu berdasarkan hasil tes urin.
“Iya hasil tes urine positif sabu,” ucap Kabid Humas Polda NTT, Kombes Henry Novika Chandra pada, Selasa (4/3/2025).
Di samping itu, Kapolda NTT, Irjen Daniel Tahi Monang, mengatakan bahwa akan ada pergantian untuk mengisi kekosonga jabatan. “Ya (dari Polda NTT) akan saya tugaskan pamen penggantinya,” tuturnya.
Meskipun demikian, ia belum mengungkap siapa sosok yang akan mengisi jabatan tersebut. Sementara itu, AKBP Fajar kini tengah menjalani pemeriksaan oleh Propam Mabes Polri. Selain terlibat narkoba, ia juga terlibat dalam kasus pencabulan anak di bawah umur.
Kasus ini kini menjadi perhatian publik, karena terlibatnya aparat penegak hukum dalam narkotika. Saat ini pihak kepolisian masih menyelidiki kasus ini untuk mengungkap kemungkinan keterlibatan pihak kepolisian lainnya. (Red).
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments