Sabtu, April 19, 2025
BerandaDAERAHPT Sritex Resmi Ditutup, 8.400 Karyawan Terkena PHK

PT Sritex Resmi Ditutup, 8.400 Karyawan Terkena PHK

(Doc-Tirtoid)

Jawa Tengah, bukaberita.co.id – PT Sri Rejeki Isman Tbk atau Sritex resmi akan tutup pada Rabu (1/3/2025). Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sukoharjo mengatakan bahwa seluruh karyawan PT Sritex terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) pada Rabu (26/2/2025).
“Intinya PHK dan telah diputuskan tanggal 26 Februari,” ucap Kepala Disperinaker Kabupaten Sukoharjo, Sumarno di Sukoharjo, Jawa Tengah, pada Jumat (28/2/2025).
Meskipun mereka telah resmi mengalami PHK pada Rabu (28/2/2025), tapi sebanyak 8.400 karyawan Sritex tetap bekerja sampai 28 Februari. Atas dasar hal tersebut, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sukoharjo akan menjamin hak karyawan. Beberapa hak tersebut seperti jaminan hari tua, jaminan kehilangan pekerjaan dan pesangon.
Menurutnya, Sritex telah membayar premi dengan tertib pada karyawannya. Hanya pada bulan Februari yang belum terbayarkan.
Menanggapi hal ini, Pemerintah Kabupaten Sukoharjo berkomitmen memfasilitasi lowongan pekerjaan bagi korban PHK Sritex.  Sebanya 8.000 lowongan pekerjaan kini tersedia bagi mantan karyawan Sritex. (Red).
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments