Senin, April 28, 2025
BerandaHUKRIMDukun Palsu di Bandung Ditangkap atas Kasus Pencabulan

Dukun Palsu di Bandung Ditangkap atas Kasus Pencabulan

(Doc-Info Bandung Kota)

Bandung, bukaberita.co.id – Seorang pria asal Margamulya, Bandung mencabuli 3 orang yang masih memiliki hubungan keluarga. Ia mengaku dirinya sebagai dukun yang memiliki kekuatan supranatural.
Kapolresta Bandung, Kombes Aldi Subartono, mengungkapkan kasus ini saat konferensi pers. Menurutnya, korban terdiri dari seorang anak dan 2 orang dewasa. Berdasarkan hasil penyelidikan, pelaku menggunakan modus berpura-pura memiliki kekuatan supranatural untuk menipu korban.
“Tindakan cabul yang pelaku lakukan meliputi pelukan, ciuman di bibir, hingga menggesekkan alat kelamin ke vagina korban,” ujarnya, pada Jumat (14/2/2025).
Polisi kini telah mengamankan pelaku. Atas perbuatannya, ia terjerat Pasal 82 Undang-Undang RI Nomor 17 Tahun 2016 tentang perubahan kedua atas Undang-Undang RI Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Ia terancam hukuman penjara hingga 15 tahun.
Kasus ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap orang-orang yang mengklaim memiliki kekuatan gaib. Terutama jika tindakan mereka mencurigakan dan mengarah pada tindak kriminal. (Red).
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments