Rabu, April 16, 2025
BerandaNASIONALPemerintah Mulai Jalankan Program Makan Bergizi Gratis Hari Ini

Pemerintah Mulai Jalankan Program Makan Bergizi Gratis Hari Ini

(Doc-Fakta Indo)

Jakarta, bukaberita.co.id – Pemerintah Indonesia resmi meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG), yang bertujuan meningkatkan gizi peserta didik, ibu hamil, ibu menyusui dan anak balita. Hal tersebut guna mendukung terciptanya generasi emas Indonesia di masa depan. Program ini berlangsung serentak di seluruh wilayah Indonesia pada hari ini, Senin (6/1/2025).
Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas untuk membahas program peluncuran ini. Menteri Koperasi dan UKM Budi Arie Setiadi serta Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Yandri Susanto turut mendukung program ini. Dalam rapat tersebut, Presiden menekankan pentingnya kolaborasi dari semua pihak.
Sebanyak 190 Sentra Penyediaan Pangan Gizi (SPPG) siap mendukung pelaksanaan program ini. Selain menyediakan makanan bergizi, SPPG juga memberikan edukasi tentang pola makan sehat kepada masyarakat.
Presiden dan para menteri berkomitmen bahwa koperasi dan lumbung pangan desa akan menjadi kunci kelancaran distribusi makanan bergizi ke seluruh pelosok negeri. Mereka akan memastikan seluruh masyarakat, khususnya di daerah terpencil, dapat merasakan manfaat program ini.
Pada tahap awal, program MBG menargetkan menjangkau 3 juta penduduk. Pemerintah berharap jangkauan ini akan meningkat hingga lebih dari 15 juta penduduk pada Agustus 2025.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments