Kamis, April 24, 2025
BerandaPERISTIWAKecelakaan di Tol Andara, Mitsubishi XForce Tertimpa Pelat Besi

Kecelakaan di Tol Andara, Mitsubishi XForce Tertimpa Pelat Besi

(Doc-Info Depok)

Depok, bukaberita.co.id – Sebuah kecelakaan tragis terjadi pada Kamis (12/12/2024) siang, di Tol Andara arah Depok Jawa Barat. Tepatnya di ruas Tol Depok-Antasari (Desari) KM 04+200 arah Depok. Peristiwa ini melibatkan sebuah truk pengangkut material besi dan mobil pribadi Mitsubishi XForce.
Dalam rekaman video yang viral di media sosial, terlihat truk berwarna kuning yang mengangkut material besi terguling. Pelat besi yang jatuh ke jalan sebagian besar menimpa mobil Mitsubishi XForce yang berada di belakangnya. Akibatnya, mobil tersebut mengalami kerusakan parah hingga hancur tak berbentuk.
Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Desari, AKP Suhari menyampaikan bahwa pengemudi mobil Mitsubishi XForce mengalami luka berat akibat kecelakaan ini. “Untuk korban sudah kami evakuasi dan berada di rumah sakit Fatwmawati karena mengalami luka berat,” ungkapnya.
Sejumlah petugas gabungan terlihat mengevakuasi pengemudi dari mobil yang rusak parah. Di sisi lain, kondisi truk yang terguling membuat pelat besi berserakan di jalan. Sehingga menyebabkan kemacetan panjang di lokasi kejadian.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan tersebut. Dugaan sementara menyebutkan bahwa truk kehilangan kendali sebelum terguling.
Pengendara harap berhati-hati saat berada di jalur tol. Pentingnya untuk memeriksa kendaraan dalam kondisi prima sebelum melakukan perjalanan.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments