(Doc-Fakta Indo)
Jambi, bukaberita.co.id – Kasus perundungan terhadap seorang siswi SMP di Jambi menjadi sorotan publik. Korban berinisial R (14) mengalami kekerasan fisik dan mental dari empat orang temannya. Dalam kejadian tersebut, R mendapatkan pukulan dan jambakan. Bahkan temannya menyundutnya dengan rokok serta mengancamnya agar tidak melakukan visum.
Dari video yang beredar, terlihat jelas bagaimana salah satu pelaku remaja perempuan menjambak rambut korban dengan kejam, sementara pelaku lainnya memukul kepala korban berulang kali. Tak hanya itu, seorang remaja perempuan lain terlihat menyundutkan rokok ke wajah R hingga korban tak berdaya. Setelah aksi brutal itu, pelaku juga menyiramkan minuman keras dari gelas plastik ke tubuh korban.
Kapolresta Jambi, Kombes Eko Wahyudi, membenarkan adanya laporan perundungan yang menimpa siswi SMP tersebut. Saat ini, Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Jambi sedang menangani kasus ini.
Perundungan ini memicu keprihatinan dari berbagai pihak, terutama terkait dengan dampak psikologis yang korban alami di usianya yang masih sangat muda. Warganet berharap kasus ini segera diselesaikan. Serta perlu ada langkah- langkah pencegahan agar kekerasan seperti ini tidak terulang kembali.