(Doc-Info Garut)
Cilacap, bukaberita.co.id – BMKG mengimbau masyarakat di pesisir selatan Jawa Barat hingga Jawa Tengah, khususnya para nelayan, untuk tetap waspada terhadap potensi gelombang tinggi yang masih akan terjadi di wilayah tersebut. Gelombang tinggi ini kemungkinan akan terus berlangsung di Samudra Hindia karena hembusan angin timur yang masih aktif.
Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap, dalam keterangannya pada Senin (2/9/2024), mengatakan bahwa potensi gelombang tinggi ini karena musim angin timur yang masih berlangsung hingga saat ini.
“Gelombang tinggi masih berpotensi terjadi karena musim angin timur masih berlangsung hingga saat ini,” jelasnya.
Dalam kondisi ini, BMKG meminta masyarakat pesisir untuk selalu memperhatikan informasi cuaca terbaru dan meningkatkan kewaspadaan. Terutama bagi nelayan yang hendak melaut, karena gelombang tinggi dapat membahayakan aktivitas di laut. Serta menimbulkan risiko yang serius jika tidak ada upaya antisipasi.
BMKG menegaskan bahwa mereka akan terus memantau kondisi angin dan gelombang. Serta memberikan informasi terkini kepada masyarakat untuk memastikan keselamatan dan keamanan di wilayah pesisir selatan Jawa Barat hingga Jawa Tengah.