Minggu, April 20, 2025
BerandaPERISTIWAKebakaran Hebat Terjadi di Jl. Holis, Bandung

Kebakaran Hebat Terjadi di Jl. Holis, Bandung

(Doc-Berita Kota Bandung)

Bandung, bukaberita.co.id — Kebakaran hebat terjadi di Jl. Holis No. 486, Kelurahan Cigondewah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung, pada Selasa (27/8/2024) malam sekitar pukul 19.56 WIB. Api yang cepat menyebar membuat warga sekitar panik dan berusaha menyelamatkan diri serta harta benda mereka.

Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung telah mengerahkan personelnya untuk menangani insiden ini. Hingga saat ini, belum ada laporan resmi mengenai penyebab kebakaran, jumlah korban, ataupun total kerugian material.

Pihak berwenang masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab terjadinya insiden ini. Warga harap untuk tetap waspada dan menjauh dari lokasi kejadian. Agar memudahkan petugas melakukan penanganan lebih lanjut.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments