Jumat, Mei 2, 2025
BerandaHUKRIMAnggota Pesilat PSHT Aniaya Polisi di Jember

Anggota Pesilat PSHT Aniaya Polisi di Jember

(Doc-Berita Kriminal dan Lakalantas Indonesia)

Jember, bukaberita.co.id – Sejumlah pesilat dari Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) mengeroyok anggota polisi di Kabupaten Jember. Mereka melakukan pengeroyokan ini pada Senin (22/7/2024) dini hari. Sekitar pukul 01.00 WIB, di simpang tiga Transmart, Jalan Hayam Wuruk, Kecamatan Kaliwates.

Sebanyak lima anggota polisi dari Polsek Kaliwates menjadi korban dalam insiden ini. Namun, salah satu dari mereka, Aipda Parmanto Indrajaya, mengalami luka yang paling parah sehingga harus mendapatkan perawatan medis intensif di rumah sakit.

Kepolisian setempat tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap motif di balik pengeroyokan ini dan menangkap para pelaku. Kejadian ini mengundang keprihatinan masyarakat terhadap keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

Warga berharap agar pihak berwenang dapat segera mengambil tindakan tegas untuk mencegah kejadian serupa terulang kembali di masa mendatang. Serta memastikan keamanan bagi seluruh masyarakat, termasuk para penegak hukum.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments