Karawang, bukaberita.co.id. – Petani di wilayah Kelurahan Mekarjati, Kecamatan Karawang Barat meradang.
Pasalnya, tanaman padi miliknya terancam gagal panen.
Dugaan sementara, ancaman gagal panen akibat hama baru.
Yang dari keluhan petani, padi tidak ada isi berasnya.
Sebut saja, Sobar (50) mengaku resah dampak hama itu berdampak ke gagal panen.
“Saya ga tau bisa aman atau engga, atau gagal panen, ” Katanya. Jum’at (5/7).
Ia mengaku miliki luas sawah 5000 meter. Dan menerangkan jika rekan seprofesinya pun alami hal serupa. Bahkan dua kali tanam ulang.
“Sawah milik rekan saya, tandur pertama gagal panen karena hama penggerek batang, lalu tandur ke dua kena hama putih dari telur kupu-kupu, sama dengan yang saya, ” Bebernya.
“Saya berharap, pemerintah bisa membantu kami agar ada solusi, dan kami tidak alami gagal panen, ” Tutupnya. (Faizal)