Sabtu, April 19, 2025
BerandaDAERAHAksi Koboi Terjadi di Karawang, Kolektor Kredivo Diusir Satpam Cluster Samirah Sambil...

Aksi Koboi Terjadi di Karawang, Kolektor Kredivo Diusir Satpam Cluster Samirah Sambil Tenteng Pisau

 

Karawang, bukaberita.co.id.- Aksi koboi dilakukan oleh oknum petugas keamanan dari sebuah perusahaan cluster Samirah, Klari Karawang.

 

 

 

Bak jagoan, oknum itu tenteng pisau usir kolektor kredivo sambil berucap kasar dan menantang. Jum’at (14/6).

 

 

Aksi nya itu justru menuai kecaman sehingga akhirnya oknum petugas keamanan itu dipolisikan.

 

 

Muasal aksi itu saat Muhamad Rojab (24) dan rekannya, Hendra (28) seorang kolektor Kredivo melaksanakan tugasnya.

 

 

 

Mereka berdua menagih tunggakan ke salah satu nasabah yang kebetulan bertempat tinggal di cluster tersebut.

 

 

Saat bertandang ke rumah nasabah, semua berlangsung baik-baik.

 

 

“Nasabah itu menunggak, saya dan rekan ke rumahnya, karena kegiatan itu merupakan tugas kami berdua, kami pun diterima dengan baik oleh nasabah itu, ” Tutur Rojak.

 

 

Saat tengah berbincang, sambung Rojak datang satpam komplek itu menghampirinya seraya menanyakan kedatangannya itu.

 

 

“Satpam pertama, dia tanya kami dengan baik-baik, kebetulan rumah nasabah dekat dengan pos, “tambah Rojak.

 

 

Saat ditanya berlangsung, lalu datang satpam ke-dua dengan pakaian preman.

 

 

“Yang kedua ini, tiba-tiba membentak dan mengusir kami, sambil menenteng pisau belati, dan mengeluarkan kata-kata kasar,” kata Rojab.

 

 

“Pergi kalian! Jangan datang kemari lagi. Dan kalau mau datang, sekalian bawa teman-temannya yang banyak, ” Hardiknya.

 

 

“Akan kita ramein, begitu kata satpam yang kedua ini,” Dikutip alexanews.Lanjut Rojab, menirukan ucapan si oknum satpam yang mengancamnya dengan pisau belati itu.

 

 

Karena merasa terancam, Rojab dan Hendra lalu beranjak dari rumah nasabah itu.

 

 

Selanjutnya, karena merasa dirinya tak nyaman, Rojab dan Hendra kemudian mendatangi Polsek Klari, membuka laporan.

 

 

“Karena kami terancam, kami kemudian mendatangi Polsek Klari buat bikin laporan. Ini laporannya, ” Ujar Rojab.

 

 

“Alhamdulilah direspon baik oleh Polsek Klari,” kata Rojab, seraya memperlihatkan bukti laporannya bernomor STTLP /12/VI/2024/Jbr/ Res.krw/Polsek Klari /Reskrim. (Faizal/Ega/Jibay)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments