Minggu, April 20, 2025
BerandaPENDIDIKANKisah Haru di Balik Program Makan Bergizi Gratis di Kota Tangerang

Kisah Haru di Balik Program Makan Bergizi Gratis di Kota Tangerang

(Doc-Idx Channel)

Tangerang, bukaberita.co id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) oleh Pemerintah Kota Tangerang selama 24 hari terakhir telah menjadi sorotan. Bukan hanya karena tujuan utamanya untuk meningkatkan konsumsi makanan bergizi di kalangan siswa, tetapi juga karena kisah haru yang muncul di baliknya.

Program MBG dengan tema “satu hari satu sekolah”, bertujuan untuk membiasakan para siswa mengonsumsi makanan sehat di sekolah. Namun, di luar dugaan, program ini juga menyingkap sisi lain dari kehidupan para siswa. Beberapa siswa menyisakan sebagian dari makanan mereka karena ingin membawanya pulang untuk ibu mereka di rumah.

Fenomena ini mengundang empati dari para guru dan petugas program, yang menyadari betapa besar kasih sayang anak-anak ini terhadap orang tua mereka. Meskipun mereka sendiri masih berusia sangat muda.

Kisah-kisah seperti ini menunjukkan bahwa di balik setiap program pemerintah, seringkali ada cerita-cerita kecil yang menyentuh. Serta mampu memberikan pelajaran berharga tentang kehidupan.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments