Minggu, April 20, 2025
BerandaHUKRIMPolri dan Bea Cukai Ungkap Clandestine Laboratorium Narkoba

Polri dan Bea Cukai Ungkap Clandestine Laboratorium Narkoba

(Doc-beacukai.go.id)

Malang, bukaberita.co.id – Pada Selasa (2/6/2024), Bareskrim Polri bersama dengan Bea Cukai berhasil mengungkap clandestine laboratorium narkoba tercanggih di Indonesia. Laboratorium ini beroperasi dengan kedok menjadi sebuah event organizer dan berlokasi di daerah pemukiman di Kecamatan Klojen, Malang, Jawa Timur.

“Menurut dugaan, clandestine lab di Kota Malang ini merupakan laboratorium narkotika terbesar dan tercanggih. Serta berhasil terungkap oleh Bea Cukai dan Polri. Setelah sebelumnya kasus penindakan serupa terlaksana di beberapa daerah. Di kota Semarang, Sunter Jakarta, Badung Bali dan Medan,” ujar Nirwala Dwi Heryanto, Direktur Komunikasi dan Bimbingan Pengguna Jasa Bea Cukai, pada Kamis (4/7/2024).

Laboratorium ini memproduksi tiga jenis narkoba, yakni tembakau sintetis atau gorila, ekstasi dan pil xanax. Pihak kepolisian berhasil mengungkap hal ini setelah mengembangkan kasus 23 kg tembakau sintetis. Sebelumnya berlokasi di Kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, pada akhir Desember 2023.

Di antara delapan orang tersangka, hanya satu orang yang berperan sebagai peracik narkoba. Menariknya, tersangka ini memproduksi narkoba dengan panduan jarak jauh melalui Zoom meeting.

Berdasarkan kasus tersebut, pelaku terjerat dalam beberapa pasal penindakan narkotika. Meliputi pasal 114 ayat (2) sub pasal 113 ayat (2) sub pasal 112 ayat (2) dan pasal 111 ayat (1) pasal 132 ayat 2 Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Para tersangka menghadapi ancaman hukuman pidana mati, pidana penjara seumur hidup atau pidana penjara paling singkat 6 tahun dan paling lama 20 tahun serta pidana denda maksimum sebagaimana tertuang pada ayat (1) ditambah 1/3 yakni Rp13.000.000.000.

Penemuan laboratorium narkoba ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan kegiatan mencurigakan di lingkungan sekitar. Pihak kepolisian juga terus mengembangkan kasus ini untuk mengungkap jaringan narkoba yang lebih luas.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments