Sabtu, April 19, 2025
BerandaDAERAHWarga Cibungbulang,Bogor Curhat Anaknya Korban TPPO di Karawang

Warga Cibungbulang,Bogor Curhat Anaknya Korban TPPO di Karawang

 

Karawang, bukaberita.co.id.- Dilansir @Infockp. Jum’at (21/6), Viral sebuah video curhatan seorang ibu di sosial media.

 

Warga Cibungbulang Kabupaten Bogor itu curhat bahwa anaknya jadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

 

Perempuan itu meminta bantuan dalam video dan berharap agar anaknya bisa pulang ke rumah.

 

Dalam video, disebutkan anak laki-lakinya itu berusia 17 tahun.

 

Anak itu pergi dari rumah tanpa sepengetahuan orangtuanya. Dia di sebut mencari cumi-cumi di wilayah Karawang Barat.

 

Anaknya itu mendapatkan informasi kerja dari sosial media Facebook pada April yang lalu.

 

Dia terakhir berkomunikasi dengan anaknya pada bulan Mei yang lalu.

 

Perempuan itu memohon agar anaknya bisa pulang, namun dia malah di minta membayar 15 juta agar anaknya pulang.

 

Perempuan itu hanya punya uang Rp. 4 juta dan mentransfer kepada pihak yang menghubungi nya.

 

Namun anaknya hingga kini tak kunjung dipulangkan.

Dia mengatakan telah melaporkan kejadian itu kepada pihak kepolisian.

 

Harapannya agar anaknya bisa segera dipulangkan kembali.

 

Dikonfirmasi terkait video tersebut, Kasi Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana mengatakan perempuan itu baru akan membuat laporan kepada polisi.

“Info dari Reskrim baru mau buat LP,” kata Desi.

 

Dia mengatakan, pihak kepolisian akan menindaklanjuti laporan tersebut.

 

Serta, melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait laporannya.

 

“Pasti kalau sudah ada LP polisi akan bekerja melakukan penyelidikan lanjut,” tuturnya. (Faizal)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments